BSYoGpClBUMpGUzoTfr8GUC0TA==

Tutorial Membuat Lebihan Finishing Spanduk MMT atau Banner Secara Otomatis Menggunakan Photoshop

Asifbaproject.com - Asifba selalu menggunakan cara otomatis dengan teknik makro menggunakan Adobe Photoshop untuk membuat berbagai jenis lebihan finishing spanduk MMT atau banner.

Gimana caranya membuat tombol pintas otomatis di Photoshop untuk membuat lebihan spanduk MMT atau Banner? simak tutorial lengkapnya di dalam artikel ini.

Tutorial membuat lebihan finishing spanduk MMT atau banner menggunakan Photoshop, pakai tombol pintas sekali klik langsung jadi / Asifba Art


Lebihan untuk Finishing Spanduk MMT Atau Banner

Setiap file yang akan dicetak, sebelumnya harus dilayout oleh desainer berupa tambahan lebihan untuk proses finishing spanduk MMT atau banner. 

Beda finishing, beda juga lebihan yang dibutuhkan. Seperti finishing lis putih mata ayam standart, biasanya membutuhkan lebihan standart sesuai umumnya. Sedangkan lebihan untuk finishing kolongan akan memakan bahan yang lebih banyak karena fungsi kolongan itu supaya bisa dimasukkan bambu atau barang sejenisnya.

Sementara itu, pembuatan lebihan ini bisa dilakukan dengan cara manual maupun otomatis. Cara manual adalah menambah line diluar object desain sesuai dengan aturan percetakan. Sementara cara otomatis adalah menggunakan tool yang ada di Adobe Photoshop untuk membuat tombol perintah.

Buat kamu yang belum tahu jenis finishing spanduk MMT atau banner, silahkan baca artikel 



Tutorial Membuat Lebihan Finishing Simming List Putih Mata Atam Standart

1. Buka Photoshop dan masukkan desain yang akan diberi lebihan finishing.

2. Tekan tombol kombinasi CTRL + ALT + I, untuk mengatur ukuran desain sesuai dengan kebutuhan cetak. Ingat, resolusi jangan tertalu besar! 60 dpi saja cukup.


3. Tampilkan panel action dengan cara memilih menu window dan klik action.


4. Bikin action baru dengan cara menekan lambang kertas baru yang ada di bawah menU action.


5. Tekan CTRL + A, untuk menyeleksi semua object.

6. Pilih menu EDIT dan pilih STROKE. Pilih warna yang diinginkan dengan ketebalan 2 px.


7. Setelah selesai, tekan tombol kontrol plus D untuk deselect.

8. Tekan CTRL + ALT + C untuk merubah ukuran kanvas. Disini kamu bisa menambah lebihan finishing yang diinginkan.


9. Berhubung Asifba akan membuat lebihan finishing simming list putih mata ayam, maka kita buat  dulu list putih bagian dalamnya.


FYI: 

Menu Width pada canvas size merupakan penambahan lebar kanan dan kiri file. Sementara Hight adalah penambahan ketinggian atas dan bawah file.

Jika pada action ini kita letakkan pada titik tengah, maka penambahan akan dilakukan oleh photoshop secara otomatis di kedua sisinya.

Misal Asifba memasukkan tambahan sebesar 3 centimeter di kedua menu width dan hight, maka di setiap sisi canvas akan mengalami penambahan sebesar satu setengah centimeter.


10. Setelah selesai, kita pilih tombol oke.

Lebihan yang sudah kita buat tadi, sebaiknya kita beri list atau garis, supaya anak produksi tahu dan bisa menentukan besar lipatan finishing ketika akan di simming.

11. Tekan tombol CTRL + A, pilih menu edit dan klik stroke

Tentukan warna list dan gunakan ketebalan 2px saja. Disini Asifba menggunakan warna hitam.


Berhubung kita akan memberi lebihan lagi untuk lipatan banner ke belakang, kita harus membuat lebihan di bagian luarnya. Caranya sama dengan sebelumnya. 


12. Tekan tombol CTRL + ALT + C untuk merubah kanvas.

Di bagian width dan hight kita tambahan ukuran 5 cm. Sehingga pada setiap sisi nantinya akan bertambah lebihan sebesar dua setengah centimeter.


13. Pada bagian akhir, jangan lupa berikan list atau garis bantu lagi dengan cara menekan tombol CTRL + A dan pilih menu edit, Lalu klik stroke dan klik oke.

14. Jangan lupa klik CTRL + D untuk melakukan deselect semua object. 

15. Di menu action, jangan lupa klik tombol kotak yang ada pada menu action untuk mengakhiri rekaman pekerjaan.


Optional

16. Beri nama file, biasanya Asifba memberikan nama project spanduk di bagian pojok kiri atas. Tapi tidak terlalu mojok supaya tidak kena mata ayam.


17. Pilih warna teks, biasanya kami menggunakan warna hitam atau merah ,sesuai keinginan dan kesukaan aja.

18. Pemberian lebihan finishing dan nama project sudah selesai ya guys. Jangan lupa disimpan dengan ekstensi TIFF dan image compression LZW.




Noted: Jika file Anda masih menggunakan mode RGB. Segera ubah format menjadi CMYK dengan cara pilih menu image, color mode, pilih CMYK. Karena format mesin cetak spanduk MMT atau banner biasanya menggunakan color mode CMYK.


Nah tombol pintasan untuk membuat lebihan finishing simming list putih mata ayam sudah jadi ya guys. Sekarang kita coba dengan file lain.

Mudah bukan? Kalau ada file lagi dengan finishing serupa, tinggal masukkan ke Photoshop dan klik tombol pintasnya. Ndak perlu bikin action lagi.


Video Tutorial Membuat Tonbol Pintas Lebihan Finishing Spanduk MMT atau Banner dengan Mudah di Photoshop


Demikian artikel mengenai tutorial pembuatan tombol pintas untuk membuat lebihan finnishing spanduk MMMT atau banner dengan mudah di Adobe Photoshop.***


Komentar0

Type above and press Enter to search.