Ilustrasi seorang desainer grafis di sebuah perusahaan |
Asifbaproject.com - Simak trik rahasia berikut ini yang bisa Anda lakukan supaya lolos menjadi desainer grafis di perusahaan yang Anda lamar.
Diketahui, posisi desainer grafis merupakan bagian seseorang yang mendapatkan jobdesk desain sesuai dengan keingian perusahaan.
Biasanya, perusahaan hanya akan menerima satu hingga dua orang saja sebagai desainer grafis di perusahaan yang dipimpin.
Maka dari itu, sebagai joobseker desainer grafis harus mampu bersaing dan mau menggunakan strategi berikut supaya bisa lolos seleksi.
Pasalnya saat ini satu lapangan pekerjaan dengan kuota satu hingga dua orang saja pendaftarnya bisa sampai ratusan bahkan ribuan.
Sehingga membuat joobseker zaman sekarang harus jeli melihat peluang dan memasang strategi utama supaya bisa lolos menjadi desainer grafis di tempat bekerja impiannya.
Berikut ini trik yang harus Anda lakukan jika ingin melamar pekerjaan menjadi desainer grafis
Datang interview tepat waktu, jika bisa malah lebih awal daripada jadwal
Seorang HRD akan menghargai tingkat kedisiplinan calon karyawannya dengan cara melihat waktu kedatangan di tempat interview. Biasanya pemlik perusahaan juga ingin mendapatkan karyawan yang disiplin dan tidak telat untuk bekerja. Jadi, jangan lupa Anda datang sepagi mungkin di tempat interview.
Gunakan pakaian yang rapi, bersih dan wangi
Penampilan memang menjadi salah satu tolak ukur orang Indonesia supaya bisa mengentahui bagaimana kepribadian calon karyawan tersebut. Menggunakan pakaian yang rapi, bersih dan wangi merupakan strategi yang tepat. Namun gunakan parfum secukupnya supaya tak membuat orang lain pusing dengan baunya yang menyengat.
Jaga Attitude dan sopan santunlah kepada siapapun
Attitude is everything, ya! sopan santun dan perilaku memang lebih penting daripada ilmu yang Anda miliki. Jadi tetaplah bersopan santun kepada siapapun termasuk kepada calon karyawan lain di tempat interview.
Masuk di ruangan interview dengan mengetuk pintu dan memberi salam
Jika Anda sudah dipanggil oleh HRD untuk melakukan interview, jangan lupa ketuk pintunya dan ucapkan salam kepada pewawancara. Sembari membungkukkan badan, Anda harus memberikan se
Jangan duduk sebelum diberi izin
Anda tak boleh duduk sebelum diberikan izin oleh para interviewer. Jika tak kunjung untuk diperintahkan duduk, Anda bisa meminta izin kepada HRD dan pewawancara untuk duduk di kursi yang tersedia. Namun jangan lupa ucapkan maaf terlebih dahulu supaya terkesan lebih sopan.
Jaga posisi duduk dengan tegap dan tetap jaga perilaku
Ketika duduk untuk duwawancarai, Anda harus tegap dan jangan pernah bersandar di sandaran kusri yang telah disediakan. Pasalnya dengan cara duduk tegaplah interviewer menilai Anda sebagai pribadi yang tegas, disiplin dan bisa diatur.
Jangan pernah duduk jegang dengan menaikkan dua kaki Anda. Sebaiknya kaki diletakkan di bawah dan tanngan berada di paha.
Jawab pertanyaan dari interviewer secara singkat, padat dan meyakinkan
Sebagai calon karyawan yang baik, Anda harus bisa menjual skill dan kepribadian yang dimiliki supaya HRD mau melirik Anda. Maka jawabkah pertanyaan interviewer secara singkat, padat, mudah dimengerti dan cenderung meyakinkan.
Tunjukkan portofolio desain yang telah dibuat
Portofolio desain sangat penting bag calon karyawan desain grafis, pasalnya portofolio ini yang bisa menjadikan tolak ukur utama HRD untuk menilai kandidat desainer grafis. Maka sodorkanlah portofolio yang sangat bagus kepada interviewer supaya mampu melirik Anda dan memasukkan ke raingking terbaik.
Keluar ruangan interview dengan salam dan tetap jaga sopan santun
Jika giliran interview Anda telah usai, jangan lupa berikan salam yang baik kepada pewawancara serta tetap membungkukkan badan Anda sembari keluar ruangan. Jangan lupa juga beri senyuman manis kepada mereka supaya meninggalkan kesan yang baik pula.
Itu tadi merupakan tips dari Asifba Art supaya bisa lolos seleksi interview menjadi desainer grafis di perusahaan yang didaftar. Selamat mencoba, semoga berhasil dan beruntung mendapatkan posisi desainer grafis.*****
Komentar0